MFA

Perkembangan Web Science

JQuery Mobile Framework, salah satu perkembangan teknologi web saat ini

Desain Pemodelan Grafik

Ingin tahu lebih banyak tentang Desain Pemodelan Grafik? tambah ilmu pengetahuan anda

Cara Membuat Header Blog Yang Berisikan Link

Desain blog mu dengan menggunakan header yang berisikan link, ikuti tutorial mudahnya

Pengantar Komputasi Modern

Klik tulisan diatas untuk melihat perkembangan generasi komputer yang terjadi hingga saat ini, penasaran?

Augmented Reality and Virtual Reality

Teknologi terbaru saat ini yang menjadi tren di dunia gaming

Minggu, 10 November 2013

Aplikasi Untuk Design Pemodelan Grafik

   Setelah berkutat dengan dunia pemodelan grafik, tentunya kita harus tahu tentang berbagai macam software yang digunakan untuk pengaplikasiannya. Dalam posting kali ini tentunya saya akan membahas salah satu software yang saya gunakan untuk pembuatan model 3D yaitu aplikasi Blender.

Apa itu blender?

   Blender merupakan software yang digunakan dalam modeling 3D dan animasi. Blender merupakan software yang berlisensi sebagai open source. Blender awalnya dikembangkan sebagai alat produksi dalam lingkungan internal perusahaan animasi. Ton Roosendaal selaku pengembang utama dari software Blender memiliki Blender Institute yang bertujuan untuk selalu mengembangkan, mendokumentasi, melakukan pelatihan proyek dukungan serta mempertahankan host layanan blender.org yang menjadi situs resmi software ini.



   Blender juga merupakan sebuah software 3D suite yang boleh dikatakan salah satu yang terlengkap diantara software-software open source. Tool-tool yang disediakan sederhana namun sudah mencakup seluruh kebutuhan untuk pembuatan film animasi. Untuk animasi karakter contihnya, Blender menyediakan fasilitas bone walau tidak secanggih software-software kelas komersial seperti Maya atau 3D Max.


Kelebihan dan kekurangan blender

Seperti pada semua aplikasi, tentunya mereka mempunyai kelebihan dan kekurangannya masing-masing,
dibawah ini saya akan menjelaskan beberapa kelebihan dan kekurangan aplikasi Blender ini.

Kelebihan :

Open Source
Blender merupakan salah satu software open source, dimana kita bisa bebas memodifikasi source codenya untuk keperluan pribadi maupun komersial, asal tidak melanggar GNU General Public License yang digunakan Blender.

Multi Platform
Karena sifatnya yang open source, Blender tersedia untuk berbagai macam operasi sistem seperti Linux, Mac dan Windows. Sehingga file yang dibuat menggunakan Blender versi Linux tak akan berubah ketika dibuka di Blender versi Mac maupun Windows.

Update
Dengan status yang Open Source, Blender bisa dikembangkan oleh siapapun. Sehingga update software ini jauh lebih cepat dibandingkan software sejenis lainnya. Bahkan dalam hitungan jam, terkadang software ini sudah ada update annya. Update an tersebut tak tersedia di situs resmi blender.org melainkan di graphicall.org

Free
Blender merupakan sebuah software yang Gratis Blender gratis bukan karena tidak laku, melainkan karena luar biasanya fitur yang mungkin tak dapat dibeli dengan uang, selain itu dengan digratiskannya software ini, siapapun bisa berpartisipasi dalam mengembangkannya untuk menjadi lebih baik. Gratisnya Blender mendunia bukan seperti 3DMAX/ Lainnya yang di Indonesia Gratis membajak :p. Tak perlu membayar untuk mendapatkan cap LEGAL. Karena Blender GRATIS dan LEGAL
Lengkap
Blender memiliki fitur yang lebih lengkap dari software 3D lainnya.  Coba cari software 3D selain Blender yang di dalamnya tersedia fitur Video editing, Game Engine, Node Compositing, Sculpting. Bukan plugin lho ya, tapi sudah include atau di bundling seperti Blender.

Ringan
Blender relatif ringan jika dibandingkan software sejenis. Hal ini terbuti dengan sistem minimal untuk menjalankan Blender. Hanya dengan RAM 512 dan prosesor Pentium 4 / sepantaran dan VGA on board, Blender sudah dapat berjalan dengan baik namun tidak bisa digunakan secara maksimal. Misal untuk membuat highpolly akan sedikit lebih lambat.

Komunitas Terbuka
Tidak perlu membayar untuk bergabung dengan komunitas Blender yang sudah tersebar di dunia. Dari yang newbie sampai yang sudah advance terbuka untuk menerima masukan dari siapapun, selain itu mereka juga saling berbagi tutorial dan file secara terbuka. Salah satu contoh nyatanya adalah OPEN MOVIE garapan Blender Institute



Kekurangan : 
-
UI yang tidak ramah
Tidak ada biped (rangka tulang untuk pergerakan)


Jadi kesimpulannya, mengapa saya memilih blender adalah karena blender merupakan aplikasi yang begitu praktis untuk digunakan, untuk pemula seperti saya yang baru saja belajar mengenali 3D modeling, semua aspek pembuatan model dapat ditangkap secara baik dengan menggunakan aplikasi ini, selain itu blender juga merupakan program open source yang membuat pengguna menjadi lebih mudah untuk mendapatkan program ini. jadi? selamat mencoba membuat model 3D anda menggunakan blender!






Referensi :
http://id.wikipedia.org/wiki/Blender_(perangkat_lunak)
http://ilmukomputer.org/2011/11/29/kelebihan-blender/
http://dee-nesia.blogspot.com/2012/07/kisah-di-balik-blender-aplikasi-pembuat.html




Senin, 30 September 2013

Desain Pemodelan Grafik

   Setelah sekian lama, akhirnya pada posting kali ini saya akan membahas tentang Desain Pemodelan Grafik, dan topik ini berhubungan pula dengan mata kuliah yang saya dapat pada semester ini. Pada posting ini, saya akan menjelaskan apa itu Desain Pemodelan Grafik, maknanya dan apa saja bahan yang dibahas dalam bidang ini.

   Untuk mengetahui lebih dalam, saya akan mengambil tiga referensi yang dapat menjelaskan apa yang dimaksud dengan Desain Pemodelan Grafik ini.

1. Desain Pemodelan Grafik

    Desain grafis adalah suatu bentuk komunikasi visual yang menggunakan gambar untuk menyampaikan informasi atau pesan seefektif mungkin. Dalam disain grafis, teks juga dianggap gambar karena merupakan hasil abstraksi simbol-simbol yang bisa dibunyikan. disain grafis diterapkan dalam disain komunikasi dan fine art. Seperti jenis disain lainnya, disain grafis dapat merujuk kepada proses pembuatan, metoda merancang, produk yang dihasilkan (rancangan), atau pun disiplin ilmu yang digunakan (disain). Seni disain grafis mencakup kemampuan kognitif dan keterampilan visual, termasuk di dalamnya tipografi, ilustrasi, fotografi, pengolahan gambar, dan tata letak.


2. Unsur Desain Pemodelan Grafik

    1. Garis (Line)
Garis adalah gabungan beberpa titik, sehingga terbentuk suatu obyek garis lengkung, lurus ataupun garis yang tidak beraturan. Garis adalah unsur dasar untuk membangun bentuk atau konstruksi desain.

    2. Bentuk (Shape)
Kita mengenal suatu benda karena bentuknya, segitiga, lingkaran, bujur sangkar dll. Sementara pada kategori sifatnya, bentuk dapat dikategorikan menjadi tiga, yaitu:
Huruf (Character) : yang direpresentasikan dalam bentuk visual yang dapat digunakan untuk membentuk tulisan sebagai wakil dari bahasa verbal dengan bentuk visual langsung, seperti A, B, C, dsb.
Simbol (Symbol) : yang direpresentasikan dalam bentuk visual yang mewakili bentuk benda secara sederhana dan dapat dipahami secara umum sebagai simbol atau lambang untuk menggambarkan suatu bentuk benda nyata, misalnya gambar orang, bintang, matahari dalam bentuk sederhana (simbol), bukan dalam bentuk nyata (dengan detail).
Bentuk Nyata (Form) : bentuk ini betul-betul mencerminkan kondisi fisik dari suatu obyek. Seperti gambar manusia secara detil, hewan atau benda lainnya.

   3. Tekstur (Texture)
Tampilan permukaan (corak) dari suatu benda yang dapat dinilai dengan cara dilihat atau diraba yang biasa kita kenal dengan istilah tekstur.  Tekstur sering dikategorikan sebagai corak dari suatu permukaan benda, misalnya permukaan karpet, baju, kulit kayu, dll. 



3. Desain Pemodelan Grafik Menurut Bahasa
   
    Menurut Bahasa, masing-masing dari kalimat "Desain" "Pemodelan" dan "Grafik" memiliki arti tersendiri yang lebih spesifik.
    Yang pertama, menurut wikipedia Desain biasa diterjemahkan sebagai seni terapan, arsitektur, dan berbagai pencapaian kreatif lainnya. Dalam sebuah kalimat, kata "desain" bisa digunakan baik sebagai kata benda maupun kata kerja. Sebagai kata kerja, "desain" memiliki arti "proses untuk membuat dan menciptakan obyek baru". Sebagai kata benda, "desain" digunakan untuk menyebut hasil akhir dari sebuah proses kreatif, baik itu berwujud sebuah rencana, proposal, atau berbentuk obyek nyata.

    Kedua, Pemodelan  adalah rencana, representasi, atau deskripsi yang menjelaskan suatu objek, sistem, atau konsep, yang seringkali berupa penyederhanaan atau idealisasi. Bentuknya dapat berupa model fisik (maket, bentuk prototipe), model citra (gambar rancangan, citra komputer), atau rumusan matematis.

   Terakhir, Grafis dari bahasa Inggris "Graphic" adalah presentasi visual pada sebuah permukaan seperti dinding, kanvas, layar komputer, kertas, atau batu bertujuan untuk memberi tanda, informasi, ilustrasi, atau untuk hiburan. Contohnya adalah: foto, gambar, Line Art, grafik, diagram, tipografi, angka, simbol, desain geometris, peta, gambar teknik, dan lain-lain. Seringkali dalam bentuk kombinasi teks, ilustrasi, dan warna.



Jadi saya menarik kesimpulan dari tulisan ini, bahwa Desain Pemodelan Grafik adalah sebuah kegiatan dimana kita membuat rancangan(desain) sebuah bentuk, pola atau model dengan menggunakan teknik penciptaan suatu citra objek dengan menggunakan sifat-sifat perangkat lunak grafis, yaitu memanipulasi bentuk, cahaya, warna, bayangan, dan tekstur permukaan suatu objek citra yang menghasilkan suatu bentuk visual yang dapat dilihat dalam bentuk 2D atau 3D





Reference : 




  










   
 


Senin, 20 Mei 2013

Analisis dan Komparasi Parameter Web II

   Seperti pada tulisan sebelumnya, saya akan membahas ulang tentang analisis dan komparasi web. Seperti yang telah kita ketahui ada banyak parameter yang digunakan, tetapi saya masih membahas tentang parameter Cleanness di tulisan ini.




   Berdasarkan pada penilaian dalam lomba web di salah satu universitas negri di bogor, web yang baik memiliki 14 kriteria parameter yang harus dipenuhi yaitu : Impact, Presence, Rich Files, Openness, Scholar,  Excellence, Google Page Rank, Cleanness, Legal, Standar Compliance, Contents, Social Media Integration, Accessibility, dan Promotion Tools.
   Adapun dalam parameter yang saya pilih yakni Cleanness berfungsi untuk memastikan situs web bebas dari konten/komentar yang mengandung kata-kata yang mempromosikan pornografi, online gambling, produk obat-obatan seperti : Viagra, Cialis, Lottery, Loans, Casino. Parameter ini memiliki peran penting karena sebuah web, terutama web untuk sebuah universitas, pribadi maupun forum yang seharusnya menjadi media informasi yang aman dan bebas dari hal-hal yang berbau pornografi maupun komersial. 

Langsung ke Analisa dan Komparasi web, dua web yang saya analisa dan komparasi adalah :




   Berdasarkan parameter yang saya pilih, parameter ini dapat dilihat secara langsung di muka halaman web yang kita kunjungi. kita dapat melihat apakah web tersebut memiliki hal yang bertentangan dengan parameter yang dipakai atau tidak. Hal yang dipastikan dapat dilihat seperti gambar dibawah ini :

1. Konten berbau pornografi




2. Iklan produk obat-obatan (dewasa maupun tidak)


3. Iklan berbau gambling/perjudian
   


Hasil Analisis dan Komparasi kedua web :

1. Website Universitas Negri Medan




2. Website Universitas Paramadina



Kesimpulan :

   Dapat dilihat secara langsung dari dua website yang telah dikunjungi bahwa tidak dari keduanya memiliki konten negatif yang bertentangan dengan parameter. Kedua website tersebut tidak memiliki konten yang berbau pornografi, perjudian dan iklan obat-obatan. Jadi kesimpulannya, kedua website diatas bersih dan memenuhi kriteria dari parameter cleanness yang dipakai.

   Dan adapun upaya pencegahan yang harus dilakukan untuk sebuah website agar terhindar dari berbagai macam konten negatif adalah :
1. Memonitoring komentar pada artikel yang dipublikasikan
2. Menambahkan captcha pada fitur buku tamu, sebagian besar kasus ini terjadi pada pengisian komentar di buku tamu



Sumber :

Rabu, 10 April 2013

Analisis dan Komparasi Parameter pada Web

   Pada tulisan kali ini saya akan menganalisis dan mengkomparasi antara dua buah web. Analisis dan komparasi ini memiliki banyak parameter yang digunakan, dari sekian banyak parameter tersebut saya memilih parameter Cleanness yang akan digunakan untuk kedua web tersebut.


   Berdasarkan pada penilaian dalam lomba web di salah satu universitas negri di bogor, web yang baik memiliki 14 kriteria parameter yang harus dipenuhi yaitu : Impact, Presence, Rich Files, Openness, Scholar,  Excellence, Google Page Rank, Cleanness, Legal, Standar Compliance, Contents, Social Media Integration, Accessibility, dan Promotion Tools.
   Adapun dalam parameter yang saya pilih yakni Cleanness berfungsi untuk memastikan situs web bebas dari konten/komentar yang mengandung kata-kata yang mempromosikan pornografi, online gambling, produk obat-obatan seperti : Viagra, Cialis, Lottery, Loans, Casino. Parameter ini memiliki peran penting karena sebuah web, terutama web untuk sebuah universitas, pribadi maupun forum yang seharusnya menjadi media informasi yang aman dan bebas dari hal-hal yang berbau pornografi maupun komersial. 

Langsung ke Analisa dan Komparasi web, dua web yang saya analisa dan komparasi adalah :




   Berdasarkan parameter yang saya pilih, parameter ini dapat dilihat secara langsung di muka halaman web yang kita kunjungi. kita dapat melihat apakah web tersebut memiliki hal yang bertentangan dengan parameter yang dipakai atau tidak. Hal yang dipastikan dapat dilihat seperti gambar dibawah ini :

1. Konten berbau pornografi
 



2. Iklan produk obat-obatan (dewasa maupun tidak)


3. Iklan berbau gambling/perjudian
   


Hasil Analisis dan Komparasi kedua web :

1. Website sub domain Univ.Gunadarma jurusan Akuntansi


2. Website sub domain Univ.Gunadarma jurusan Teknik Informatika



Kesimpulan :

   Dapat dilihat secara langsung dari dua website yang telah dikunjungi bahwa tidak dari keduanya memiliki konten negatif yang bertentangan dengan parameter. Kedua website tersebut tidak memiliki konten yang berbau pornografi, perjudian dan iklan obat-obatan. Jadi kesimpulannya, kedua website diatas bersih dan memenuhi kriteria dari parameter cleanness yang dipakai.

   Dan adapun upaya pencegahan yang harus dilakukan untuk sebuah website agar terhindar dari berbagai macam konten negatif adalah :
1. Memonitoring komentar pada artikel yang dipublikasikan
2. Menambahkan captcha pada fitur buku tamu, sebagian besar kasus ini terjadi pada pengisian komentar di buku tamu



Sumber :

Kamis, 14 Maret 2013

Perkembangan Web Science : jQuery Mobile Framework

   Perkembangan internet yang terjadi saat ini begitu pesat, dan seriring dengan berkembangnya internet, teknologi web pun telah berkembang pula menjadi berbagai jenis, versi, kegunaan, maupun media yang dipakai. Persaingan yang terjadi dalam dunia teknologi web ini pun menjadi sangat sengit, mereka berlomba menciptakan web sebaik mungkin untuk digunakan oleh masyarakat luas. Semakin baik aplikasi yang dibuat untuk membuat web maka akan semakin banyak juga keuntungan yang didapat oleh programmer.




   Media yang digunakan untuk teknologi web tidak hanya ditampilkan dalam bentuk website di komputer, laptop maupun netbook, tetapi saat ini persaingan juga dimulai untuk mendisain web pada gadget. Jumlah pengguna perangkat gadget pun semakin banyak karena semakin mudahnya akses internet dengan harga yang terjangkau. Jika dahulu web hanya bisa diakses dengan baik melalui sebuah komputer, saat ini bagaimanapun caranya, sebuah web juga harus bisa menyesuaikan berbagai ukuran perangkat portabel, seperti high-end handheld, smartphone, juga tablet. Kali ini saya akan melakukan review tentang jQuery Mobile Framework, dimana framework ini adalah salah satu yang terbaik dibidangnya.


   JQuery adalah javascript library yang cepat dan ringan untuk menangani dokumen HTML, menangani event, membuat animasi dan interakasi AJAX. JQuery dirancang untuk mengubah cara anda menulis javascript karena jQuery dirancang untuk memperingkas kode-kode javascript. JQuery memiliki fitur-fitur yang juga telah menggantikan teknologi flash seperti slider, photo slideshow , modal dialog, dan sebagainya. Adapun jQuery mobile ini adalah framework untuk membuat desain template dan antarmuka yang user-friendly. 

jQuery memiliki berbagai macam keunggulan, diantaranya :

1. Dokumentasi yang baik

Dokumentasi yang disediakan pada web jQueryMobile sangatlah mudah dipahami. Di bagian awal akan dijelaskan bagaimana langkah-langkah untuk memulai menggunakan jQueryMobile. Dengan pengetahuan dasar HTML saja, seseorang akan cepat memahami tutorial yang ada didalamnya. Selain itu, dokumentasi juga dikemas dalam bentuk yang menyenangkan, yaitu dengan melampirkan contoh tampilan yang dihasilkan.

Pada halaman resources web jQueryMobile, banyak sekali informasi yang didapatkan seputar tutorial, plugins, extension, tools pengambangan, ebook, dsb. yang bisa digunakan sebagai panduan.


2. Mendesain Template dengan ThemeRoller

Pengguna jQueryMobile akan dimanjakan dengan fasilitas Themeroller. Themeroller merupakan fasilitas yang disediakan oleh jQueryMobile untuk mengganti warna dasar desain tampilan sesuai kebutuhan dengan cara drag & drop. Script hasil modifikasi yang dihasilkan pun dapat diunduh untuk dapat dikembangkan lebih lanjut.

Uniknya, themes untuk tampilan jQueryMobile dapat terdiri dari beberapa kombinasi, sehingga untuk menggunakan jenis themes yang dipilih cukup dipanggil nama class dalam HTML yang bersesuaian.


3. Fitur-fitur terbaik

jQueryMobile dikembangkan dengan core jQuery yang terkenal dengan desain UI nya yang ringan dan lembut, sehingga bisa menggantikan teknologi flash. Kemampuan yang baik untuk layar sentuh seperti pada perangkat-perangkat dengan browser iOS, Android, Blackberry, Palm WebOS, Nokia/Symbian, Windows Phone 7, MeeGo, Opera Mobile/Mini, Firefox Mobile, Kindle, Nook, dan lainnya menambah daya tarik jQueryMobile. JQueryMobile juga telah menggunakan markup dasar HTML5 dan CSS3. Desain tampilan yang responsive sangat membantu ketika ditampilkan pada smartphone yang mendukung fitur accelorometer (tampilan otomatis vertikal/horizontal)

Geolocation HTML 5 + jquery gmap3

4. jQueryMobile Maps

Penggunaan peta (maps) dalam perangkat bergerak sangatlah penting. Para pengembang jQueryMobile juga telah menyiasati hal tersebut dengan mulai membuat dokumentasi cara menampilkan maps untuk tujuan tertentu. Tutorial dan contoh aplikasi jQueryMobile Maps dapat dipelajari pada halaman ini: http://jquery-ui-map.googlecode.com/svn/trunk/demos/jquery-google-maps-mobile.html. Sebagai tambahan, jenis maps yang digunakan pada tutorial tersebut telah menggunakan Google Maps v3, yang merupakan versi Google Maps terbaru.


   Memiliki keunggalan pasti memiliki kelemahan. Kelemahan dari jQuery Mobile Framework ini terletak pada device gadget yang tidak universal, karena jQueryMobile memang dirancang untuk mobile web pada perangkat berlayar sentuh, maka framework ini tidak tepat bila digunakan untuk mendesain sebuah web berbasis desktop. Oleh karena itu, apabila ingin mengembangkan versi mobile web dari web yang sudah ada sebelumnya dan menginginkan tampilan seperti layaknya aplikasi native, maka jQueryMobile bisa menjadi pilihan.


Berbagai versi jQuery Mobile Framework
Release dateVersion number
October 16 20101.0a1
November 12, 20101.0a2
February 4 20111.0a3
March 31 20111.0a4
April 7 20111.0a4.1
June 20 20111.0b1
August 3 20111.0b2
September 29 20111.0 RC1
October 19 20111.0 RC2
November 13 20111.0 RC3
November 16 20111.0
January 26 20121.0.1
February 28, 20121.1.0 RC1
April 6, 20121.1.0 RC2
April 13, 20121.1.0
June 28, 20121.1.1 RC1
July 12, 20121.1.1
August 1, 20121.2 Alpha
September 5, 20121.2 Beta
September 14, 20121.2.0 RC1
September 21, 20121.2.0 RC2
October 2, 20121.2.0 Final
February 20, 20131.3.0 Final
Dari Berbagai macam versi diatas, mulai dari awal kepopuleran jQuery pada tahun 2010, jQuery Melakukan peningkatan performa, serta penambahan variasi dukungan di sisi scripting jQueryMobile semakin dioptimasi sesuai dengan perkembangan masif performa gadget terkini. Selain itu jQuery juga menambahkan berbagai widget yang tidak ada di versi sebelumnya. Jadi tunggu apa lagi? mari mencoba membuat web kalian sendiri dengan jQuery mobile framework :D.



First Experience in Internet Web

   Sesuai judulnya, kali ini saya akan menjelaskan tentang pengalaman pertama saya dalam mengenal internet web. Seperti yang telah kita ketahui, saat ini Internet web telah berkembang pesat sesuai dengan perkembangan zaman. Adapun jenis-jenis dari internet web tersebut yaitu seperti Entertaiment Web, Web gaming, Social media dan lain.

   Jenis internet web yang pertama kali saya kenal yaitu Web browser. Dimulai sejak saya duduk di kelas 6 sd, saat itu internet sedang booming di masyarakat, dan saat itu pula pertama kalinya saya mengenal internet. Adapun pengertian dari Web browser  atau dalam bahasa indonesia peramban web, merupakan software yang mempunyai fungsi menampilkan halaman sebuah website. Sedangkan pengertian web browser menurut wikipedia "perangkat lunak yang berfungsi menampilkan dan melakukan interaksi dengan dokumen-dokumen yang disediakan oleh server web".

    Menurut pengalaman saya, Web browser adalah jenis dari Internet web yang sangat fungsional, karena sangat membantu kita dalam mencari data, informasi maupun berita yang kita inginkan. Beberapa contoh web browser yang populer saat ini ialah Mozilla Firefox , Google Chrome dan Internet Explorer, berdasarkan hasil survei yang saya kutip dari halaman situs w3schools.com, Google Chrome merupakan browser yang terpopuler yaitu 44.1 %, Mozilla Firefox 32.2 %, Internet Exploler 16.4 %, Safari 4.2 % dan Opera 2.1 %. 

   Masing-masing dari Web browser yang telah saya sebutkan tadi memiliki kelemahan dan kelebihannya sendiri, dan saya akan menjelaskannya satu persatu.




Mozilla Firefox 

Kelebihan : memiliki banyak fitur tambahan/add ons (https://addons.mozilla.org/en-US/firefox/) yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan user. Add ons itu bisa berasal dari Mozilla itu sendiri atau dari komunitas pengembangnya di seluruh dunia. Mozilla Firefox juga mudah di update dan memiliki security system/keamanan yang sangat baik. Browser juga memiliki kemungkinan konfigurasi yang sangat banyak (jika dibandingkan dengan Internet Explorer). 

Kekurangan : terkadang loading Mozilla Firefox cukup memakan waktu saat mulai dari start awal. Terlebih jika banyak adds on yang terinstal. Update pada Firefox juga artinya kita mendownload versi anyar dari Firefox itu sendiri, tidak seperti Internet Explorer yang hanya meng-upgrade modulnya saja. Selain itu, update Firefox juga biasanya menyebabkan beberapa adds on yang terinstal tidak berfungsi. 




Opera 

Kelebihan : Opera Browser merupakan aplikasi browser yang cukup ringan, sehingga tidak memakan memori hardisk yang cukup besar pada notebook atau PC. Memiliki email client dan rss sendiri sehingga tidak perlu memakai email client lain seperti Outlook dan sebagainya. Memiliki Opera Turbo yang bisa diaktifkan ketika koneksi sedang lambat sehingga proses loading page bisa lebih cepat. Pemanggilan kembali Cache lebih cepat. 

Kekurangan : Opera Browser biasanya sedikit lambat dalam membaca scriptpada beberapa halaman situs. Sama seperti Firefox, meng-update Operas Browser artinya harus men-download kembali masternya. 




Google Chrome 

Kelebihan : Chrome saat ini memiliki reputasi yang cukup kuat untuk menyaingi Firefox di dalam dunia web browser. Browser Chrome ini bisa dikatakan sebagai browser yang ringan, gesit, termasuk saat start awal dan melakukan perpindahan tab. Chrome otomatis akan mem-bookmark semua situs yang pernah dibuka atau sering dikunjungi. Browser adrress dari Chrome juga bertindak sebagai search engine sehingga lebih praktis. Desainnya cukup simpel dengan sistem keamanan yang sangat kuat (paling tahan terhadap serangan hacker). Update Chrome juga mudah. 

Kekurangan : Tapi sayangnya Google Chrome yang tersedia saat ini masih dalam versi Beta. Chrome juga terkesan kurang dinamis karena fiturnya tidak banyak. Beberapa ahli juga mengatakan bahwa Chrome masih banyak security hole-nya sehingga tidak disarankan untuk transaksi keuangan. Makin banyak tab dibuka maka makin banyak pula memori yang dibutuhkan saat browsing. 




Internet Explorer 

Kelebihan : Sudah menyediakan add ons tetapi tidak sebanyak Firefox, tampilan lebih simpel, elegan dan menarik, terintegrasi dengan system operasi Windows, gampang dan tidak ribet dalam pengoperasiannya, tampilan situs dan loading gambar lebih cepat dan jelas, beberapa situs hanya bisa dibuka khusus untuk IE dan saat ini Internet Explorer masih menjadi browser yang paling banyak dipakai di seluruh dunia. 

Kekurangan : Sering gagal membaca script dibeberapa situs khususnya CSS, system keamanan yang belum optimal, tidak ada fitur tab, dan kecepatan dalam membuka web kalah cepat dengan yang lainnya apalagi dalam kondisi bandwith kecil, berat saat membuka tab baru dan start pertama.






sumber :
http://kemelus.blogspot.com/2012/11/pengertian-web-browser.html
http://www.didno76.com/2012/08/kelebihan-dan-kekurangan-browser.html






Jumat, 04 Januari 2013

Survei Perkembangan Internet di Kalangan Mahasiswa

pic source: google.com
Perkembangan internet di zaman sekarang memang terasa sangat pesat. Hampir seluruh penjuru dunia dapat mengakses internet kapan saja dan di mana saja, karena internet sangat fleksibel, dan dapat diakses selama 24 jam.
Begitu pula di Indonesia. Internet sudah menjadi “makanan sehari hari” bagi masyarakat terutama pelajar dan mahasiswa. Selain untuk mencari materi dan tugas-tugas, mereka dapat bermain game secara online, menjalin pertemanan melalui jejaring sosial, tanya jawab di forum, dan bahkan belanja secara online.
Pada kesempatan kali ini, kami mensurvei tentang internet di kalangan mahasiswa gunadarma. Kami mengambil sampel 20 orang dalam 3 jurusan secara acak. Dari jurusan teknik informatika 7 orang, manajemen 8 orang, dan sisanya 5 orang dari sistem informasi. Data yang kami ambil secara kuisioner pilihan ganda sebanyak 10 nomor. Berikut uraiannya

1. Apakah anda tahu apa yang dimaksud dengan internet?
persentasi soal kuisioner 1
setengah dari 20 sampel kami membuktikan bahwa mereka sangat mengetahui tentang internet dan 40% dari mereka mengaku mengetahui internet.

2. Seberapa seringkah anda menjelajah di dunia internet setiap harinya?
persentasi soal kuisioner 2
Cukup mengejutkan bahwa 70% dari sampel kami mengakses internet lebih dari 3 jam. Ini membuktikan bahwa internet sudah menjadi “makanan sehari hari” mereka.

3. Seberapa seringkah anda mengakses internet?
persentasi soal kuisioner 3
Yang lebih mengejutkan adalah data ini. 80% dari sampel kami mengatakan mereka mengakses internet setiap hari. Internet sudah menjadi bagian dalam hidup mereka

4. Apa latar belakang utama anda dalam penggunaan internet?
persentasi soal kuisioner 4
Mahasiswa yang kami survei membuktikan bahwa 40% dari mereka menggunakan internet untuk mencari informasi dan 35% dari mereka menggunakan internet untuk entertainment. Tidak heran jika kebanyakan artis belakangan ini yang terkenal hanya dengan memanfaatkan internet.

5. Fasilitas internet apa yang paling sering anda gunakan selama berinternet?
persentasi soal kuisioner 5
Internet memang mengubah gaya hidup lebih mudah. 10 orang dari sampel kami membuktikan bahwa search engine paling sering mereka gunakan, disusul dengan game online sebanyak 5 orang.

6. Di manakah anda biasa mengakses internet? (berikan rangking, di mana 1 merupakan tempat yang paling sering anda gunakan dan 4 merupakan tempat yang paling jarang anda gunakan

angka dramatis muncul ketika data yang kami peroleh menunjukkan bahwa mereka (sampel) sangat sering mengakses internet di rumah / kos. pada peringkat 2 diisi oleh warnet dan public hot spot yang memiliki nilai sama banyak. sisanya memilih lab kampus sebagai alternatif mengakses internet. ini membuktikan bahwa hampir semua mahasiswa memiliki akses internet di rumah

7. Situs apa yang paling sering anda kunjungi ketika browsing di internet?
persentasi soal kuisioner 7

Jadi sebagian besar dari sampel kami menyatakan bahwa situs yang sering dikunjungi ketika browsing di intenet adalah twitter, dan kedua facebook. 

8. Apakah internet membawa dampak yang positif bagi setiap golongan masyarakat?
persentasi soal kuisioner 8

50%  jawaban dari sampel kami memberi pernyataan setuju bahwa internet lebih membawa dampak positif ke setiap golongan masyarakat, akan tetapi masih ada yang tidak setuju akan pernyataan ini, karena selain memberikan dampak positif, internet juga memberikan dampak negatif ke masyarakat.

9. Apakah internet dapat membantu pekerjaan kita sehari-hari?
persentasi soal kuisioner 9

Semua sampel kami menyatakan bahwa internet dapat membantu pekerjaan sehari-hari, hal ini dapat dilihat dari kegiatan mahasiswa yang memang di setiap pekerjaan, tugas dan hal-hal lainnya selalu membutuhkan banyak informasi, dan perkembangan internet ini sangat berguna untuk menyelesaikan semua kegiatan tersebut.

10. Bagaimana pendapatmu tentang perkembangan internet yang sedang terjadi di masyarakat saat ini?
persentasi soal kuisioner 10
95% sampel yang telah kami dapat menyatakan bahwa internet sedang terus berkembang di kalangan masyarakat kita, akan tetapi 5% menyatakan tidak berkembang. Dapat disimpulkan dari diagram diatas bahwa penyuluhan tentang internet belum sepenuhnya merata dan masih ada sebagian orang yang belum merasakan perkembangan internet.

kesimpulan:
mayoritas mahasiswa gunadarma sangat memanfaatkan internet dalam segala situasi dan kondisi. entah untuk bersenang senang ataupun menyelesaikan tugas. oleh karena itu, internet sangat berperan penting bagi masyarakat Indonesia khususunya mahasiswa Gunadarma.

Kelompok:
1. ARICK ANJASMARA
2. MOCHAMAD RIZKI ARIBUANA
3. MOHAMMAD FAQIH ABILOWO
4. MUHAMMAD IKHSAN SURACHMAN

kelas: 2IA04


UNIVERSITAS GUNADARMA
2013